Selasa, 25 Maret 2014

Arti Sebuah Hidup

Saya bersyukur kepada Tuhan Yesus Kristus oleh karena banyak hal yang telah diberikanNya kepada diri saya hingga pada saat ini. Saya bersyukur untuk keluarga, bagaimana Tuhan telah menetapkan saya untuk hidup, dan dididik oleh keluarga saya.
Tuhan telah memberikan banyak hal di dalam kehidupan saya, dan keluarga saya.

Seringkali banyak orang yang belum bisa memaknai akan kehidupannya, banyak yang menganggap bahwa hidup harus dinikmati, hidup harus untuk kekayaan, bahkan tak sedikit banyak orang yang hanya karena hal kecil saja dapat bunuh diri. Sesungguhnya dimanakah makna hidup yang sebenarnya?

Di kesempatan kali ini saya ingin membagikan beberapa hal mengenai pengalaman hidup saya yang saya lalui bersama Tuhan.
Sebelumnya ketahuilah saya hanyalah seorang remaja yang mencoba untuk menjadi berkat bagi banyak orang, saya harap teman-teman yang membaca blog ini dapat terberkati.

Masa kecil saya dapat dikatakan sangat sulit saya lalui, karena pada saat itu saya memiliki sebuah penyakit yang membuat diri saya lemah. Diketahui bahwa sejak kecil saya telah memiliki penyakit Hepilepsi, penyakit ini membuat diri saya seringkali tak sadarkan diri, dan mengalami kejang-kejang. Bahkan saya harus dibawa ke Rumah Sakit Jiwa hanya untuk dicek otaknya. Waktu begitu lama saya lalui bersama keluarga saya, keluarga saya selalu memberikan kekuatan kepada saya, dengan mengatakan 'percayalah, kamu pasti akan sembuh'.
Alhasil sampai suatu ketika keluarga saya diberi kenalan seorang Hamba Tuhan yang memang dipakai Tuhan secara luar biasa. Hari itu saya di doakan. Dan Puji Tuhan hingga sampai saat ini saya tidak pernah merasakan penyakit itu lagi.
Sejak saat itu kehidupan saya berubah, dan saya berkomitmen untuk memberikan seluruh hidup saya bagi Tuhan, baik dalam pelayanan di Gereja, maupun dimanapun itu. Bahkan saya telah berkomitmen untuk masuk ke sekolah Theologia.
Sampai saat ini saya masih terus melayani Tuhan, baik menjadi seorang Worship Leader, Pemusik, Singer, dan Guru Sekolah Minggu.

Dan dapat saya simpulkan bahwa 'Kehidupan akan terasa berarti ketika kita dapat melayani, dan menjadi berkat bagi banyak orang yang dilandaskan sebuah Kasih kepada Kristus, maupun sesama'

Terimakasih Tuhan Yesus memberkati..

Kamis, 24 Oktober 2013

Cara merawat hamster yang sedang beranak

Masih bicara soal 'Hamster', ada banyak orang mungkin pernah mengalami hal yang demikian 'wah anak hamsterku kenapa tiba-tiba hilang? padahal kan barusan saja induknya masih menyusuinya'
Nah, jika memang betul  anda pernah mengalami hal demikian, kali ini saya akan memberikan beberapa hal baru yang mungkin bisa anda jadikan sebagai pengetahuan.
1. Ketahuilah bahwa; ketika induk hamster anda melahirkan, berarti itu saatnya anda mulai menjauhkan tangan anda untuk menyentuhnya. Jangan berfikir bahwa 'ih lucu sekali anak-anak hamster itu'. Ya, meskipun lucu bagi anda, tetap saja hal demikian dapat membuat induk hamster menjadi terganggu, sebab : hamster mempunyai penciuman yang tajam, oleh karena itu jika induk mencium ada bau yang tidak dikenalnya pada anaknya, maka tidak segan-segan ia akan langsung memakannya.2. Ketika anak hamster anda posisinya jauh dengan induknya, jangan sekali-kali anda membantunya dengan cara menyentuhnya.
3. Jangan membuat suara yang tidak menenangkan bagi mereka, karena itu bisa membuat induk menjadi tak nyaman dalam menyusui anak-anaknya.
4. Jangan lupa untuk terus memperhatikan perkembangannya, beri minum teratur, beri makan teratur.
Demikian sedikit ilmu yang saya berikan untuk anda, untuk segala kekurangannya saya mohon maaf.
Terimakasih :)

Selasa, 09 April 2013


Cara Merawat hamster Syrian dengan benar







Di dunia ini tak sedikit orang yang memelihara binatang, sebagian besar orang memelihara binatang dikarenakan sebuah hobi, ataupun hanya sekedar penghilang rasa bosan. memilih binatang peliharaan merupakan selera masing-masing orang, termasuk di antaranya memelihara binatang jenis 'Hamster'.
Sebenarnya ada banyak jenis-jenis hamster di dunia ini, seperti: Hamster Syrian, Hamster Campbel, Hamster Winter White, Hamster Roborovski, Hamster Hybrid, Hamster Cina.
Namun yang akan dibahas saat ini adalah bagaimana cara merawat hamster Syrian dengan benar. Sebenarnya merawat hamster jenis Syrian adalah hal yang mudah. Mengapa begitu? Ya, karena hamster jenis ini adalah hamster yang jinak, dan mudah beradaptasi dengan pemiliknya.
Langsung saja, saya akan membagikan beberapa tips, diantaranya :
1.         Kandang, usahakan kandang terbuat dari besi dan jangan menggunakan aquarium, karena jika menggunakan besi maka hamster akan mudah untuk mengasah/menumpulkan kembali giginya.
2.         Alas, alas hamster lebih baik menggunakan serbuk kayu yang biasa dipasarkan di Pet Shop, ataupun toko-toko lainnya. Karena serbuk kayu mudah sekali menyerap akan urine dari hamster tersebut.
3.         Kebersihan, kebersihan merupakan suatu hal yang penting dalam merawat binatang, karena jika tidak demikian maka binatang akan mudah terserang penyakit. Biasakan bersihkan serbuk kayu hamster 1 minggu 2 kali.
4.         Kasih Sayang, seperti halnya manusia, binatang juga mempunyai naluri untuk dikasihi, maka dari itu usahakan hamster anda 1 hari disentuh ataupun dipegang. Jangan takut, hamster tidak akan menggigit anda jika anda tidak menyakiti dia.
5.         Makanan dan Minuman, makanan adalah hal yang penting untuk kehidupan suatu organisme. Berikan hamster anda biji-bijian, kuaci, ataupun sayur seperti tauge, sawi, dll. (kalau butuh). Dan juga usahakan anda menaru tempat minumnya jangan terlalu tinggi, karena hal ini bisa menyulitkan hamster untuk meminumnya, airnya lebih baik menggunakan air matang, agar terbukti kebersihannya.
6.         Reproduksinya, ketika hamster Syrian anda melahirkan, usahakan si jantan dipisahkan dahulu dari betina dan anak-anaknya, karena jika tidak maka kemungkinan besar si jantan akan menyerang anak-anaknya bahkan sampai memakannya. Dan jika sudah dipisahkan usahakan taro kandang tersebut di tempat yang gelap/sepi. Jangan pernah memegang anak-anak hamster tersebut jika masih baru lahir, karena jika anda menyentuh/memegangnya maka si betina akan memakan anak-anaknya.


Demikian Info/Tips dari saya, semoga bermanfaat. Terimakasih :)